Breaking News

Tingkatkan Pemahaman Adminduk, Dukcapil Lombok barat Masifkan Sosialisasi ke Warga

Kegiatan sosialisasi Dukcapil Lombok barat di Aula Kantor Desa Sesela

SAVANANEWS
- Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Lombok barat terus melakukan sosialisasi terkait Adminduk demi memberikan pemahaman yang optimal ke masyarakat. Sosialisasi kali ini dilaksanakan di Aula Kantor Desa Sesela, Kecamatan Gunungsari, pada Senin, 14/4/2025.


Kepala Dinas Dukcapil Lombok Barat H. Saepul Akhkam saat melakukan sosialisasi adminduk di hadapan warga menjelaskan, kelengkapan Berkas adalah syarat dalam upaya memperoleh administrasi kependudukan berupa KTP, KK, Akta Kelahiran, Akta Perkawinan bagi Non Muslim, dan Akta Kematian.


"Berkas lengkap, semua bisa. Itu mengapa motto kami Dukcapil Bisa". Tapi kadar bisanya sangat bergantung pada ketersediaan persyaratan," terangnya.


Acara yang menyasar seluruh Kepala Dusun se Desa Sesela, perwakilan kader Posyandu, dan Perangkat Desa lainnya dipergunakan oleh Akhkam untuk membedah berbagai problematika Adminduk dan solusinya.


"Jika perkawinan normal dan pengurusan akta kelahiran anak dari perkawinan tercatat, sesungguhnya bisa lewat Kios Adminduk, walaupun untuk penerbitan KTP El tetap di dinas atau UPT," beber Akhkam.


Permasalahan yang rumit di adminduk justru muncul akibat perkawinan di bawah umur, belum tercatat, atau perkawinan kedua yang diawali oleh perkawinan sebelumnya dengan perkawinan yang dicatatkan, baik di KUA atau Dukcapil.


"Hanya pengadilan, baik pengadilan agama maupun negeri yang berhak memutuskan dengan perceraian," tegas Akhkam.


Khusus untuk kasus semacam itu, tambah Akhkam pihak Dukcapil hanya bisa memisahkan KK suami istri dengan status tetap Kawin Tercatat. Sosialisasi diisi dengan tanya jawab terhadap kasus-kasus yang berkembang di masyarakat.


Kepala Desa Sesela, M. Taufik menyambut baik sosialisasi yang dilakukan oleh pihak Dukcapil.

"Kita mengapresiasi langkah Dukcapil melakukan kegiatan pelayanan di desa. Apalagi di desa kami masih banyak ditemukan kasus-kasus yang disimulasikan dengan contoh tadi," sambut Taufik.


Pihaknya berharap pelayanan langsung bisa diikuti oleh sebanyak-banyaknya masyarakat Sesela.

"Saya minta semua Kadus dan kader yang hadir dapat mengumumkan pelayanan ini di seluruh corong masjid dan mushalla," tegas Taufik.


Selain dihadiri unsur desa, sosialisasi juga dihadiri oleh Ketua BPD, Babinpol, dan KTU serta staff UPT 2 Dukcapil. Pelayanannya sendiri mengukuhkan Desa Sesela sebagai desa yang ke 99 yang dilayani secara langsung oleh pihak dinas selama Ahkam menjadi Kepala Dinas Dukcapil di Lombok Barat. (Red)

0 Comments

© Copyright 2022 - Savana News