Breaking News

Kemenag Lombok barat Gerakkan Penghijauan Berkelanjutan, Peringati Hari Bumi

Penanaman pohon Kemenag Lombok barat

SAVANANEWS
- Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) menunjukkan komitmennya dalam pelestarian lingkungan dengan menggelar aksi penanaman pohon secara serentak di seluruh kabupaten/kota. Kegiatan masif ini merupakan bagian dari peringatan Hari Bumi sedunia dan sekaligus wujud dukungan terhadap program “Asta Cita” yang digagas oleh Presiden terpilih, Prabowo Subianto.

Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenag NTB, H. Zamroni Aziz, menyampaikan bahwa gerakan penanaman 1 juta pohon secara nasional ini diinisiasi oleh Kementerian Agama RI dan disambut antusias di NTB. “Kami di NTB melaksanakan secara menyeluruh di seluruh kabupaten kota, dan tingkat provinsi dipusatkan di Kemenag Lombok Barat,” ujarnya saat memimpin launching penanaman pohon di Kemenag Lobar, Selasa 22 April 2025.

H. Zamroni Aziz berharap program ini dapat menjadi agenda rutin Kemenag NTB bersama berbagai stakeholder. “Tidak hanya pohon matoa, tentu nanti ada jenis pohon lain. Kami akan menggerakkan madrasah, pondok pesantren, dan seluruh elemen keluarga Kementerian Agama untuk mendukung penghijauan, sejalan dengan program Bapak Presiden,” tegasnya.

Lebih lanjut, Kakanwil NTB menjelaskan bahwa fokus kegiatan saat ini adalah pada lingkungan, namun kedepan pihaknya akan berkoordinasi dengan Pemerintah Daerah, Dinas Lingkungan Hidup, dan Dinas Kehutanan untuk memperluas aksi penanaman pohon di wilayah-wilayah yang dianggap gundul. “Kami menjadi instrumen untuk menggerakkan upaya penghijauan ini,” tambahnya.Pada hari yang sama, lebih dari 6000 bibit pohon ditanam serentak di seluruh NTB. Kemenag kabupaten/kota bertanggung jawab atas distribusi bibit, melibatkan penghulu, penyuluh agama, serta stakeholder terkait lainnya.

Sementara itu, Kepala Kemenag Lombok Barat melalui Kasubbag TU Kemenag Lombok Barat, Muliarta, menjelaskan bahwa Kemenag Lobar mendapatkan alokasi 600 pohon, sesuai dengan jumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungannya. “600 pohon ini dibagi di tiga zona, yaitu Kantor Kemenag Lobar, MAN Lombok Barat, dan Pondok Pesantren Nurul Harmain,” terangnya.

Muliarta menambahkan bahwa launching tingkat NTB dipusatkan di Kemenag Lombok Barat. Antusiasme para ASN Lobar terlihat jelas, di mana masing-masing ASN dengan sukarela membawa satu pohon untuk ditanam. “Semua jenis pohon yang ditanam adalah matoa,” pungkasnya.

Aksi serentak penanaman pohon ini diharapkan dapat memberikan kontribusi nyata dalam menjaga kelestarian lingkungan di NTB, sekaligus menjadi langkah awal yang baik dalam mendukung program penghijauan nasional. (Red)

0 Comments

© Copyright 2022 - Savana News